Articles

Read the articles about accounting,internal audit, tax, human resource,information and technology.

Secretary Take A Part For Sustainability Office

07 June 2018
Category: SECRETARY
Penulis:         Devi Aprilia, A.Md.
Secretary Take A Part For Sustainability Office

Perusahaan dalam tahun ke tahun selalu mempunyai target untuk melakukan perkembangan. Setiap pimpinan pastinya ingin perusahaan tersebut bisa berkembang ke arah yang lebih baik dan juga membuat para pemegang saham puas dengan kinerja perusahaan. Dan setiap perusahaan selalu berusaha memenuhi kebutuhan masyarakat baik perusahaan dalam bidang manufaktur maupun jasa. Tetapi perkembangan ekonomi Indonesia pada jaman ini dirasa kurang baik. Banyak perusahaan yang gulung tikar atau tidak dapat tempat lagi dalam dunia bisnis karena tidak mampu menjaga sustainability suatu perusahaan.

Sustainability sendiri memiliki makna yaitu pembangunan berkelanjutan yang dibutuhkan perusahaan. Pembangunan berkelanjutan ini dipengaruhi oleh 3P: PEOPLE, PROFIT, and PLANET. Faktor ini sangat berkaitan satu dengan yang lain. Masyarakat sekarang tergantung pada ekonomi, dan di sisi lain, ekonomi serta keuntungan suatu perusahaan juga tergantung pada lingkungan. Pembangunan berkelanjutan penting untuk ditekankan dalam suatu perusahaan karena dapat menjamin keberhasil dan menjadi kekuatan perusahaan untuk generasi depan. Selain itu visi misi suatu perusahaan pasti ingin menjadi terdepan atau terbesar di dunia.

Sebagai contoh, pada tahun 2000 suatu perusahaan menggunakan register nomor surat keluar yang ditulis secara manual untuk satu kantor. Dalam satu kantor tersebut terdapat beberapa divisi. Kesusahannya adalah ketika sekretaris pada beberapa divisi membutuhkan surat keluar secara bersamaan, maka akan saling menunggu untuk mengambil nomor surat keluar. Efisiensi kerja akan berkurang yang seharusnya bisa dilakukan untuk melakukan pekerjaan yang lain. Tetapi dalam melakukan suatu perubahan, pasti ada hal-hal yang dapat menghambat, misal tidak ada dukungan dari manajemen, memperhatikan persoalan ekonomi, sosial dan lingkungan serta pimpinan memberikan dukungan atau tidak.

Dari hal-hal kecil tersebut, bisa dilihat bahwa suatu perusahaan tidak mempunyai pembangunan berkelanjutan. Seharusnya jika adanya sustainability dalam suatu perusahaan, sudah waktunya menggunakan teknologi. Seperti contoh administrasi berbasis teknologi. Dengan menggunakan teknologi yang dikemas menjadi sebuah program, kesalahan-kesalahan yang terjadi bisa diminimalkan, karena ketika menggunakan program, semua sudah otomatis terekam oleh program.

Apakah administrasi penting bagi suatu pembangunan perusahaan? Jawabannya adalah sangat penting. Apa saja bidang perusahaannya, mulai dari bidang manufaktur sampai jasa, administrasi merupakan hal yang dibutuhkan, harus up to date, dan rapi dalam penyimpanannya. Yang memegang peran administrasi dalam kantor biasanya adalah sekretaris. Jika diingat kembali, sekretaris ada dua macam, yaitu sekretaris perusahaan dan sekretaris pribadi. Sekretaris perusahaan adalah sekretaris yang memegang hal-hal administrasi perusahaan, beda dengan sekretaris pribadi yang memegang urusan pribadi atasan.

Sekretaris perusahaan dapat menjadi bagian dalam pembangunan perusahaan berkelanjutan. Dalam hal ini, sekretaris perusahaan yang mengambil peran dalam administrasi perusahaan. Hal-hal yang dapat dilakukan oleh sekretaris perusahaan dalam membantu pembangunan perusahaan berkelanjutan yaitu:

    1.Kenali kantor tempat Anda bekerja

    2.Administrasi berbasis teknologi.

    3.Tagihan perusahaan

    4.Menjaga hubungan dengan mitra kerja

    5.Update data perusahaan

    6.Menyimpan data perusahaan

Dari hal-hal kecil tersebut maka pembangunan perusahaan berkelanjutan bisa terjadi. Sustainablity dalam suatu perusahaan tidak hanya dilakukan oleh pimpinan saja, tapi bisa dimulai dari hal terkecil dalam suatu bagian di perusahaan tersebut. Tentunya harus didukung oleh pimpinan dan karyawan yang lainnya agar bisa berjalan dengan baik. Perusahaan yang sehat pastinya akan bertahan sampai umur berpuluh tahun. Mungkin dalam jalannya tidak berjalan mulus, tapi jika berhasil maka akan tetap berjalan maju.

   For Further Information, Please Contact Us!