Articles

Read the articles about accounting,internal audit, tax, human resource,information and technology.

PENTINGNYA PENYUSUNAN SOP DALAM PERUSAHAAN

08 February 2020
Category: MANAGEMENT SYSTEM
Penulis:         Angelina Hutomo Chandra, S.E.
PENTINGNYA PENYUSUNAN SOP DALAM PERUSAHAAN

Saat ini banyak perusahaan yang belum memiliki Standart Operational Procedure (SOP) dalam pelaksanaan kegiatan bisnisnya. Adapula perusahaan sudah mulai menerapkan SOP dalam bisnisnya namun sumber daya manusianya belum siap dalam menjalankan SOP tersebut. Sumber daya manusia memiliki peran penting saat perusahaan melakukan proses implementasi Standart Operational Procedure (SOP). Sudah pasti dari SOP mampu memberi berbagai macam keuntungan bagi perusahaan salah satunya mengembangkan sumber daya manusia.

SOP di dalam perusahaan sangatlah penting diterapkan untuk memberi pelatihan serta pengembangan SDM. Akan tetapi sesuai dengan bidang masing-masing maka manfaat yang didapatkan oleh setiap pegawai juga berbeda.

Lalu seperti apa manfaat yang diperoleh dari penggunaan SOP di sebuah perusahaan?

    1.Memberi Pedoman Operasional

    Selama ini dari peraturan ataupun pedoman operasional belum dipahami oleh semua karyawan. Maka dari itu untuk menyadarkan akan peran hingga pedoman dari SOP dibutuhkan peraturan baru yang bersifat baku sehingga semua karyawan dari bawah sampai atas wajib mematuhinya.

    2.Menjadi Acuan Pertanggung Jawaban

    Sebuah SOP dalam pengembangan SDM bisa memberi keuntungan bagi karyawan dimana mampu dijadikan sebuah acuan untuk penanggung jawab kegiatan pekerjaan karena sampai sekarang SOP mampu menjadi sebuah alat untuk mengawasi berbagai macam pekerjaan hingga bisa dilaksanakan secara benar dan sesuai tujuan awalnya.

    3.Memperlancar Aktivitas Kerja

    Sebagai satu proses pengembangan SDM, ternyata SOP di sebuah perusahaan bisa memberi manfaat yaitu memberi kelancaran kerja di setiap aktivitas karyawan. Tugas dari setiap karyawan akan dilakukan penuh dengan rasa tanggung jawab sehingga semua kegiatan perusahaan bisa berjalan sesuai tujuan dan lancar. Banyak perusahaan sudah merasakan dampak baik dari adanya SOP sehingga sampai sekarang dari susunan SOP terus mengalami perkembangan untuk bisa bersaing di dunia bisnis.

    4.Mempermudah Pemahaman Prosedur Baku

    Tidak sedikit masalah terjadi akibat seorang karyawan tidak memahami prosedur baku di dalam perusahaannya. Pemindahan kerja atau mutasi menjadi satu cara untuk meningkatkan perkembangan SDM bagi karyawan, oleh karena itu dari manfaat SOP dalam pelatihan dan pengembangan SDM masih mengacu pada pemberian pemahaman bagi karyawan untuk mendapatkan pengalaman baru di tempat kerja lainnya.

    5.Mempermudah memperoleh ISO

    Sudah pasti setiap perusahaan menginginkan standar internasional atau disebut ISO (Internasional Organization for Standardization). Maka untuk mempermudah proses mendapatkan ISO bisa memaksimalkan sistem SOP yang secara khusus ditujukan untuk memberikan mutu dan standar bagi perusahaan. Dari ISO sendiri mampu memberi tingkat kepercayaan dari banyak kalangan mengenai status perusahaan.

Dari penjelasan diatas, dapat dipahami mengenai pentingnya penerapan SOP dalam proses bisnis setiap perusahaan, sudah bisa kita lihat betapa pentingnya SOP dalam perusahaan yang mampu mencakup semua bidang. Prestasi perusahaan juga ditentukan dari sistem SOP terbaik, maka dari itu, sejak perusahaan memiliki SOP hingga sekarang dan kedepannya. SOP harus terus dievaluasi untuk mendapatkan sistem terbaik.

   For Further Information, Please Contact Us!